Senin, 10 Desember 2012

Review : Kose Softymo Speedy Cleansing Oil

Produk cleansing oil dari jepang berwarna putih bening dan bertekstur sangat cair. Digunakan untuk membersihkan make up di wajah (make up removal. Soft fragrance, wanginya mirip dengan facial wash latulipe. 
 


Mengandung sedikit soap, jadi ketika dibilas kulit menjadi sedikit kesat, sangat berbeda dengan kose softymo deep cleansing oil yang masih menghasilkan residu minyak ketika dibilas.


Ketika dicampurkan dengan air, cleansing oil ini tidak menghasilkan residu, jadi warna cairannya masih tetap sama (bening), berbeda dengan kose softymo deep cleansing oil jika dicampurkan dengan air warnanya yang semula bening menjadi putih susu.


Setelah memakai ini, kulit jadi terasa bersih, halus dan ringan. Muka jadi terlihat segar kembali.

Aku sendiri lebih suka speedy cleansing oil daripada deep cleansing oil karena hasilnya memang lebih bersih. Dari segi hargapun speedy cleansing oil jauh lebih murah dari deep cleansing oil.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar